Pages

Banner 468 x 60px

 

Jumat, 10 Mei 2013

CARA MEMBUAT STEMPEL FLASH

0 komentar


Bahan yang dibutuhkan:
  1. Desain / seting stempel
  2. Mesin stempel flash
  3. Mesin pemotong busa flash
  4. Kertas Kalkir
  5. Plastik mika transparan
  6. Busa flash
  7. Gagang stempel
  8. Tinta
  9. Lem UHU / Castol / Aibon
Cara pembuatan:
  1. Siapkan desain / setting stempel yang akan dibuat lalu print diatas kertas kalkir dengan menggunakan printer laserjet.
  2. Siapkan busa flash sebesar design / setting yang dibuat (potong dengan menggunakan cutter / mesin pemotong busa flash).
  3. Satukan bahan dengan susunan: 1. busa flash, 2. plastik mika bening dan 3. kertas kalkir yang sudah dicetak desain / setting (gambar pada kertas kalkir harus diletakkan pada posisi dibalik).
  4. Setelah semua bahan disatukan dengan susunan tersebut, masukan pada mesin stempel flash, tutup mesin dan beri sedikit tekanan pada bagian tutup, lalu silahkan langsung disinar.
  5. Setelah penyinaran selesai, lepaskan busa flash dan lihat hasilnya. Pada bagian diluar gambar design akan terlihat penghitaman.
  6. Untuk stempel lebih dari satu warna, lakukan pemotongan dengan mesin pemotong busa flash. Pemisahan warna untuk desain yang posisi gambarnya ditengah busa bisa dengan cara ditusuk jarum.
  7. Setelah dilakukan pemotongan, busa stempel siap diberi tinta sesuai dengan warna yang dibutuhkan. Pemberian tinta bisa dengan cara direndam atau dengan cara diteteskan tinta pada bagian yang dibutuhkan.
  8. Bersihkan busa dari tinta yang berlebih menggunakan tissue.
  9. Langkah terakhir tempelkan busa yang telah diberi warna dengan menggunakan lem pada gagang stempel.
  10. Stempel siap digunakan.

0 komentar:

Posting Komentar